Bahan :
- 150 gr mentega campur margarin
- 100 gr gula halus- 1 butir kuning telur
- 50 gr dark chocolate compound, lelehkan
- 75 gr kacang mede panggang, cincang kasar
- 1/4 sdt garam
- 25 gr cokelat bubuk
- 250 gr tepung terigu protein rendah
Bahan olesan :
- 1 butir putih telur
Bahan topping :
- Kacang mede panggang, secukupnya
- Crumble
Cara membuat :
- Aduk dengan handwhisk mentega atau margarin dan gula halus hingga rata, aduk kurang lebih 1 menit lalu masukkan kuning telur aduk rata. Masukkan dark chocolate compound dan kacang mede, aduk hingga rata kemudian masukkan garam, cokelat bubuk, dan tepung terigu aduk dengan spatula hingga rata.
- Gilas adonan kukis lalu cetak sesuai selera.
- Letakkan kukis di atas loyang yang sudah di alasi baking paper atau diolesi margarin.
- Oles permukaan kukis dengan bahan olesan.
- Beri bahan topping di atasnya.
- Panggang dalam oven suhu 140 derajat selama 30menit hingga matang sesuaikan oven masing-masing.
- Keluarkan dari oven dan sisihkan hingga dingin. Sajikan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar